Indonesia Menjadi Salah Satu Negara Pengguna Vespa Terbanyak di Dunia

Vespa adalah kendaraan yang sangat legendaris, siapa yang tak kenal dengan kendaraan satu ini, kendaraan yang diproduksi oleh perusahaan raksasa yakni Piaggio asal Italia sangat banyak peminatnya di Indonesia.

Menurut Bonny Dwi Ananta yakni pendiri komunitas Chubby Scooter, Indonesia menduduki peringkat kedua setelah Italia dengan jumlah penggemar Vespa terbanyak, Indonesia telah menggeser posisi Inggris yang menjadi pengguna Vespa terbanyak di luar Italia.

Sejak kelahiran Vespa di Indonesia pada tahun 1970-an, motor Vespa Indonesia yang diberi lisensi untuk memproduksikan Vespa di Indonesia, Piaggio memang sudah menargetkan pasar Indonesia untuk memproduksi Vespa dan menjadi potensial di penjuru dunia dengan memproduksikan kurang lebih 40.000 unit pada tahun 1976.

Bentuk Vespa yang klasik dan unik menjadi hal utama daya pikat bagi pencinta nya. Maka tak heran semua kalangan, baik anak mudah hingga orang tua, menggemari Vespa.

Saat ini mungkin Vespa bukan lagi hanya kendaraan transportasi melainkan sudah menjadi bagian gaya hidup baik dari penggemarnya maupun pencintanya.

Saat ini Vespa modern yang terus hadir dengan fitur-fitur yang menarik dan desain yang unik, seperti menggunakan sistem mesin 4-Tak, Tidak kalah saing dengan produksi Jepang yang juga kian trendi dan beraneka ragam.

Di negara Indonesia, Vespa modern maupun Vespa klasik, sama-sama banyak peminatnya, komunitas-komunitas Vespa kian semakin banyak, dari komunitas Vespa klasik hingga komunitas Vespa modern. Salah satu tanda kepedulian orang Indonesia dalam mencintai Vespa kepada kendaraan yang mereka senangi.

Komunitas Vespa dibentuk bukan hanya untuk bersenang-senang saja melainkan untuk menjalin silaturahmi dan persaudaraan antara sesama pecinta Vespa, terlebih, pengguna Vespa di penjuru dunia memang sangat dikenal dengan solidaritasnya yang sangat tinggi.

Misal seperti ada pengguna Vespa yang mengalami kendala di jalan, pengguna Vespa lain yang sedang melintas biasanya akan ikut menolong.

Selain itu penggunaan Vespa saat berpapasan di jalan dengan penggunaan Vespa lainnya, mereka akan saling melempar senyum dan bertegur sapa.

Vespa adalah kendaraan yang terbilang rewel atau membutuhkan perawan yang sangat rutin, mengingat umur kendaraan itu sendiri yang sudah terbilang sangat tua, sering terjadi trouble di jalan atau mogok. Inilah salah satu kebahagiaan seseorang orang bermain motor tua, seringkali mengenal orang baru sesama komunitas Vespa yang membantunya.

Hingga perkembangan zaman kini Vespa modern kian terus marak di pasar Indonesia atau yang disebut dengan Vespa Matic, kini membawa konsep-konsep yang lebih modern dan retro, Vespa Matic ini adalah generasi dari Vespa Klasik yang sudah dulu di produksi di Indonesia.

Jenis-jenis Vespa Matic ini semakin banyak memberikan varian yang bermacam ragam, mulai dari yang murah hingga yang sangat mahal. Seri LX adalah seri yang paling murah dan seri 946 sebagai seri Vespa Matic yang paling mahal di Indonesia, yang harganya dimana mampu membeli mobil bekas. Pasar Vespa Matic di Indonesia sangat terjamin karena popularitas dan penggemar nya yang sangat banyak, bahkan saat ini masih banyak yang mencari Vespa jadul entah sebagai alat transportasi ataupun koleksi.

Jika kamu sedang mencari kendaraan roda dua yang mengusung tema retro dan mewah serta mesin performa prima, Vespa Matic bisa menjadi pilihan utama. Memang harga Vespa Matic yang beredar saat ini tidak bisa dibilang murah untuk ukuran motor matic namun memang kenyataannya Vespa Matic ditargetkan untuk kelas menengah kelas atas.

Vespa Sprint:

Jenis Vespa Matic yang utama adalah Vespa Sprint. Seri Vespa Matic yang satu ini merupakan salah satu yang mengusung nama dark versi jadul nya. Harga Vespa Matic satu ini berkisar 56 jutaan.

Vespa LX:

Kemudian jenis Vespa Matic ini harga nya jauh lebih murah dari pada Vespa Sprint, yaitu Vespa LX seri ini merupakan salah satu model Vespa Matic yang terbilang jadul yang juga terkenal bersama Vespa Sprint. Harga dari Vespa Matic satu ini berkisar 45 jutaan.

Vespa Primavera:

Selanjutnya, jenis Vespa Matic yang satu ini juga merupakan model Vespa yang sama dengan nama versi jadulnya. Vespa Primavera hadir dengan desain yang modern retro yang memiliki aura tersendiri bagi pencintanya. Harga dari Vespa Matic satu ini berkisar 53 jutaan.

Vespa GTS:

Jenis Vespa Matic satu ini hadir dalam dua varian 150cc dan 300cc, yang bisa terbilang besar dalam kelas motor matic. Hal ini tidak mengurangi sama sekali peminat Vespa. Bagi kamu yang ingin merasakan motor Vespa dengan cc tinggi, kamu dapat merogoh kocek sebesar 166 jutaan.

Berikut itulah harga Vespa Matic di pasar Indonesia.

Leave a Reply

Archives